Awalnya Digsby dikenal sebagai aplikasi untuk mengaktifkan beberapa akun dari layanan instant messenger (IM) yang ada. Namun sekarang Digsby lebih dari itu, ia punya 3 fungsi utama yaitu sebagai aplikasi IM, e-mail notification serta jejaring sosial.
Sebagai aplikasi IM, Digsby bisa mengaktifkan sekaligus beberapa akun dari IM dalam satu jendela. IM yang didukungnya antara lain AIM, MSN, Yahoo, ICQ, Google Talk, dan Jabber. Pun kamu bisa mengatur akun layanan e-mail melalui Digsby. Sebagai media jejaring sosial, Facebook juga punya fasilitas chat. Digsby mampu menggabungkan IM dan jejaring sosial ke dalam 1 aplikasi jadi mudah digunakan walau kamu memakai banyak aplikasi chat. Jeraing sosial yang bisa memanfaatkan Digsby adalah Facebook, Twitter, My Space, dan Linkedln.
0 komentar:
Posting Komentar
Berilah sedikit komentar, demi kemajuan blog ini
NOTE : Komentar jangan pedes-pedes